ANALISIS KESIAPAN GURU TERHADAP IMPLEMENTASI PROFIL PELAJAR PANCASILA DALAM KURIKULUM MERDEKA DI SDN 28 MATARAM TAHUN AJARAN 2022/2023

LAKSMI DWI, LESTARI (2023) ANALISIS KESIAPAN GURU TERHADAP IMPLEMENTASI PROFIL PELAJAR PANCASILA DALAM KURIKULUM MERDEKA DI SDN 28 MATARAM TAHUN AJARAN 2022/2023. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
skripsi 2023 laksmi dwi lestari s,pd.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img]
Preview
Text
7725-Article Text-36506-1-10-20230624.pdf

Download (237kB) | Preview

Abstract

Kurikulum merdeka adalah gagasan baru dari pemerintah yang memudahkan siswa untuk belajar secara langsung pada lingkungannya. Adanya profil pelajar pancasila menjadikan siswa sosok yang berprofil sesuai dengan pancasila. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor pendukung dan faktor penghambat yang dialami guru dalam melaksankan profil pelajar pancasila dan upaya guru dalam penguatan profil pelajar pancasila di SDN 28 Mataram. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan observasi, wawancara,dokumentasi yang bersumber dari kepala sekolah guru dan siswa di SDN 28 Teknik analisis data menggunakan model Miles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor pendukungnya adalah kerjasama antar pendidik dan menanamkan nilai religus sedangkan faktor penghambatnya keluarga, lingkungan dan pemahaman siswa yang rendah.Upaya guru dalam penguatan profil pelajar pancasila dalam kegiatan sehari-hari yakni dengan mengadakan upacara bendera,program literasi,menghafal ayat pendek,imtaq jumat,ekstrakulikuler, hasil keterampilan ,melalui contoh,penyampaian lisan. Didapatkan kesimpulan melalui analisis peneliti dari kesiapan penerapan profil pelajar pancasila pada SDN 28 Mataram ini sudah siap membawa siswanya menjadi siswa-siswa yang berprofil dan berkarakter sesuai dengan pancasila, yang dimana diterapkan dalam pembiasaan yang dilakukan setiap harinya di sekolah. Kemudian melalui berbagai kegiatan tersebut, mampu menjadikan siswa lebih berkarakter sesuai dengan pancasila.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Kurikulum Merdeka, Upaya guru, Profil Pelajar Pancasila
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 18 Jul 2023 05:09
Last Modified: 18 Jul 2023 05:09
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/41244

Actions (login required)

View Item View Item