HUBUNGAN ANTARA KESIAPAN BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR KIMIA SISWA KELAS XI MIA SMAN 1 WAWO TAHUN PELAJARAN 2022/2023

MUHAMMAD AULIYA, RAHMAN (2023) HUBUNGAN ANTARA KESIAPAN BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR KIMIA SISWA KELAS XI MIA SMAN 1 WAWO TAHUN PELAJARAN 2022/2023. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi_Muhammad Auliya Rahman.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img] Text
Jurnal_Muhammad Auliya Rahman.pdf

Download (697kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan yang signifikan antara kesiapan belajar dengan prestasi belajar kimia siswa kelas XI MIA SMAN 1 Wawo Tahun Pelajaran 2022/2023. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Metode pengumpulan data menggunakan instrumen angket kesiapan belajar siswa dan dokumentasi untuk memperoleh data prestasi belajar kimia siswa. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis statistik inferensial. Metode pengolahan data dengan statistik parametrik menggunakan rumus Product Moment Correlation. Penyajian data dalam bentuk tabel distribusi frekuensi dan penjelasan kelompok melalui skor tertinggi, skor terendah, mean, median, modus, dan standar deviasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara kesiapan belajar siswa dan prestasi belajar kimia pada siswa kelas XI MIA SMAN 1 Wawo tahun pelajaran 2022/2023. Hal ini ditunjukkan oleh rhitung (0,878) > rtabel (0,254) serta thitung (13,971) > ttabel (2,021) pada taraf kesalahan 5% serta kontribusi kesiapan belajar sebesar 77,08% terhadap prestasi belajar.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): kesiapan belajar, prestasi belajar.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 28 Dec 2023 02:43
Last Modified: 28 Dec 2023 02:43
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/43931

Actions (login required)

View Item View Item