PEMANFAATAN CATU DAYA LISTRIK MANDIRI DAN TENAGA LISTRIK YANG AMAN DI DUSUN BUANI, DESA BENTEK, KECAMATAN GANGGA, KABUPATEN LOMBOK UTARA

Citarsa, Ida Bagus Fery and Satiawan, I Nyoman Wahyu and Supriono, Supriono and Wiryajati, I Ketut and Suksmadana, I Made Budi (2018) PEMANFAATAN CATU DAYA LISTRIK MANDIRI DAN TENAGA LISTRIK YANG AMAN DI DUSUN BUANI, DESA BENTEK, KECAMATAN GANGGA, KABUPATEN LOMBOK UTARA. Project Report. LPPM Unram, Jurnal Abdi Insani LPPM Unram. (Submitted)

[img] Text
Ringkasan Laporan Akhir PPM PNBP 2018_Citarsa.doc

Download (57kB)
Official URL: http://abdiinsani.unram.ac.id/index.php/jurnal/aut...

Abstract

Dusun Buani merupakan salah satu Dusun yang berada di wilayah Desa Bentek, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara. Masyarakat Desa Bentek mayoritas bekerja sebagai petani, sebagian ada yang bekerja di sektor industri kecil, dan pariwisata. Salah satu permasalahan yang sering dialami oleh masyarakat Dusun Buani adalah inkontinuitas ketersediaan tenaga listrik. Hal ini terjadi karena ketersediaan tenaga listrik di Kabupaten Lombok Utara masih belum cukup untuk memenuhi kebutuhan tenaga listrik masyarakat di sana. Konsekwensi dari defisit ketersediaan energy adalah adanya pemadanman bergilir. Terlebih apabila terjadi gangguan pada pembangkit atau sedang dilaksanakan perawatan berkala maka inkontinuitas ketersediaan energy listrik semakin tidak bisa dihindarkan. Inkontinuitas ketersediaan energy listrik berdampak pada terganggunya kegiatan masyarakat, dimana hal ini juga dapat mempengaruhi produktivitas masyarakat dan terganggunya kenyamanan. Untuk mengatasi persoalan ketersediaan tenaga listrik yang dihadapi oleh warga masyarakat dalam hal ini jenis pelanggan rumah tangga dan industry kecil yang berada di Dusun Buani, Desa Bentek, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara, maka penggunaan sumber catu daya cadangan mandiri menjadi pilihan yang tepat. Maka dari itu dilakukan penyuluhan yang berkenaan tentang pengenalan suatu catu daya listrik mandiri tenaga baterai sebagai alternatif cadangan ketersediaan tenaga listrik saat terputusnya suplai tenaga listrik dari PLN. Untuk menindaklanjuti kedua hal tersebut di atas, maka pada kesempatan yang telah disepakati, tim pelaksana pengabdian kepada masyarakat yang beranggotakan staf pengajar Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Mataram telah melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang perilaku penggunaan peralatan listrik rumah tangga secara aman dan pengetahuan tentang catu daya listrik mandiri kepada warga Dusun Buani, Desa Bentek, Kecamatan Gangga, Kabupaten Lombok Utara. Penyuluhan yang telah dilakukan kiranya dapat memberikan tambahan pengetahuan kepada warga dusun bersangkutan mengenai kedua hal tersebut di atas sebagai bagian dari ilmu pengetahuan yang dimiliki oleh tim pelaksana kepada masyarakat untuk disebarluaskan kepada masyarakat sebagai pemenuhan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu Pengabdian kepada Masyarakat.

Item Type: Monograph (Project Report)
Keywords (Kata Kunci): listrik aman, catu daya mandiri, warga dusun
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Mr. Ida Bagus Fery Citarsa
Date Deposited: 14 Nov 2018 02:22
Last Modified: 14 Nov 2018 02:22
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/10017

Actions (login required)

View Item View Item