AGRIBISNIS UBI JALAR DI KECAMATAN TERARA KABUPATEN LOMBOK TIMUR

SARI, DIAN NOVITA (2018) AGRIBISNIS UBI JALAR DI KECAMATAN TERARA KABUPATEN LOMBOK TIMUR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
ARTIKEL ILMIAH DIAN NOVITA SARI.pdf

Download (401kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui agribisnis ubi jalar di Kecamatan Terara Kabupaten Lombok Timur, 2) Untuk mengetahui hambatan- hambatan dalam agribisnis ubi jalar di Kecamatan Terara Kabupaten Lombok Timur. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Terara Kabupaten Lombok Timur, dari 16 desa yang ada di kecamatan tersebut ditetapkan dua desa sebagai sampel yaitu Desa Lando dan Desa Jenggik secara “Purposive Sampling” atas dasar dua desa tersebut terdapat usahatani ubi jalar terbanyak dan sekaligus Desa Jenggik tempat satu-satunya pelaku usaha agroindustri keripik ubi jalar. Penentuan jumlah responden usahatani ubi jalar dilakukan secara “Quota Sampling” sebanyak 30 orang dan pemilihan responden dilakukan secara “Accidental Sampling”selanjutnya penentuan jumlah responden dari kedua lokasi penelitian secara “Proportional Sampling” dengan rincian di Desa Lando sebanyak 17 petani dan Desa Jenggik sebanyak 13 petani. Dan penentuan responden usaha agroindustri keripik ubi jalar ditetapkan secara “Sensus” yaitu mewawancarai responden yang masih aktif berproduksi. Jenis data yang digunakan adalah data kualitatif dan kuantitatif. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif, untuk mengetahui informasi agribisnis ubi jalar (usahatani ubi jalar dan usaha agroindustri keripik ubi jalar) menggunakan analisis pendapatan, serta untuk mengetahui masalah yang dihadapi dalam agribisnis ubi jalar menggunakan analisis deskriptif.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): pertanian, agribisnis
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri
Depositing User: Saprudin Saprudin
Date Deposited: 04 Dec 2018 05:34
Last Modified: 04 Dec 2018 05:34
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/11011

Actions (login required)

View Item View Item