OPTIMASI PRODUKSI KERAJINAN CUKLI MENGGUNAKAN METODE GOAL PROGRAMMING (Studi kasus : Dimas Patuh Artshop)

RAMADHANI, DINNI HAQUE (2017) OPTIMASI PRODUKSI KERAJINAN CUKLI MENGGUNAKAN METODE GOAL PROGRAMMING (Studi kasus : Dimas Patuh Artshop). S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
Skripsi.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kerajinan dari kayu yang cukup terkenal berasal dari Lombok adalah cukli. Beberapa hasil kerajinan cukli yang cukup terkenal yaitu topeng dan tempat buah. Pengusaha kerajinan cukli biasanya hanya memperkirakan jumlah produk yang akan diproduksi tanpa memperhatikan ketersediaan bahan baku. Sehingga perusahaan tidak mengetahui jumlah produksi yang optimal dengan keterbatas bahan baku. Metode yang dapat digunakanan untuk menyelesaikan satu atau lebih dari satu fungsi tujuan adalah goal programming karena merupakan perluasan dari pemograman linier. Goal programming merupakan salah satu metode yang dapat dipergunakan sebagai dasar dalam pengambilan keputusan untuk menganalisis dan membuat solusi persoalan yang melibatkan banyak sasaran sehingga diperoleh solusi yang optimal. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan didapatkan model goal programming pada “Dimas Patuh Artshop’ adalah • Goal 1 : memaksimalkan pendapatan Maks Z = 225.000 X1 + 175.000 X2 + 97.500 X3 + 75.000 X4 + 75.000X5 • Goal 2 : meminimalkan biaya produksi Min Z = 137.269,84 X1 + 88.155,74 X2 + 66.754,20 X3 + 53.229,71 X4 + 53.364,28 X5 • Goal 3 : meminimalkan biaya kualitas Min Z = 70.000 X1 + 45.000 X2 + 32.500 X3 + 27.500 X4 + 27.500 X5 Hasil optimal kombinasi produk berdasarkan running program WinQSB didapatkan produk topeng ukuran 100 x 13 x 8 cm sebanyak 885, topeng ukuran 50 x 13 x 8 cm sebanyak 1224, untuk topeng ukuran 33 x 13 x 8 cm, tempat buah ukuran 33 x 18 x 6 cm dan tempat buah ukuran 25 x 15 x 5 cm masing-masing sebanyak 0

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): goal programming, optimal
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Ayus Suyarsih
Date Deposited: 17 Apr 2018 08:15
Last Modified: 17 Apr 2018 08:15
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/2578

Actions (login required)

View Item View Item