ANALISIS NILAI RELIGIUSITAS TOKOH AYYAS DALAM NOVEL BUMI CINTA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY DAN HUBUNGANNYA DENGAN PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA

KHALIK, M ARDIAN ANSHORI (2013) ANALISIS NILAI RELIGIUSITAS TOKOH AYYAS DALAM NOVEL BUMI CINTA KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY DAN HUBUNGANNYA DENGAN PEMBELAJARAN SASTRA DI SMA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
(SKRIPSI) M ARDIAN ANSHORI KHALIK.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai-nilai religiusitas tokoh Ayyas dalam novel Bumi Cinta karya Habiburrahman El Shirazy dan hubungannya dengan pembelajaran sastra di SMA. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Adapun yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah nilai religiusitas yang meliputi nilai akidah, syariah, dan akhlak. Setelah melakukan analisis tersebut , kemudian hasil penelitian ini dihubungkan dengan pembelajaran di SMA. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi pustaka, dan dokumentasi. Data yang digunakan sebagai dasar penelitian yaitu berupa kalimat-kalimat dan wacana. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif. Hasil dari kesimpulan penelitian ini yaitu: (1) akidah yang berisi tentang iman kepada Allah seperti terlihat ketika Ayyas mengucapkan kata-kata yang menyandarkan diri kepada Allah SWT dan iman kepada Al Qur‟an terlihat ketika tokoh Ayyas selalu senantiasa meluangkan waktunya untuk membaca ayat-ayat suci Al Quran,(2) Syariah yang berisi tentang menjaga pandangan dari hawa nafsu diperlihatkan Ayyas ketika seringkali menunduk ketika bertatap muka dengan tokoh perempuan yang ada didalam novel ini, dan dilarang berdua-duaan dengan lawan jenis yang bukan muhrim diperlihat Ayyas ketika ia menolak permintaan salah satu perempuan yang ada didalam novel ini untuk dipersilahkan masuk ke dalam kamarnya, (3) akhlak yang berisi tentang akhlak kepada Allah SWT, akhlak kepada sesama, dan akhlak kepada diri sendiri. Akhlak kepada Allah meliputi shalat dan berdoa kepada Allah SWT seringkali diperlihatkan tokoh Ayyas yang sering menyempatkan diri untuk berdoa ketika selesai mengerjakan shalatnya, berdzikir, beristigfar, dan berdoa digambarkan tokoh Ayyas yang selalu berdzikir kepada Allah setelah shalat, dan ketika mendapatkan permasalahan. Akhlak kepada sesama antara lain membangun dan menjaga silaturahmi diperlihatkan ketika Ayyas memperkenalkan diri kepada tokoh-tokoh lain yang ada dalam novel, meminta maaf, berprasangka baik, bertutur sapa dengan baik, saling menghargai dan menghormati, bertutur kata dengan baik, mengucapkan rasa terima kasih, dan ikhlas. Akhlak kepada diri sendiri antara lain, mengucapkan rasa syukur kepada Allah Taala, mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT merupakan salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada sang maha pencipta.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Religiusitas, Novel Bumi Cinta, Pembelajaran di SMA
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 07 May 2018 06:58
Last Modified: 07 May 2018 06:58
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/3615

Actions (login required)

View Item View Item