PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY PADA PEMBELAJARAN MATERI POKOK BANGUN RUANG SISI LENGKUNG UNTUK MENGOPTIMALKAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS IX SEMESTER 1 SMP YATOFA BODAK LOMBOK TENGAH TAHUN PELAJARAN 2009/2010

MALIK, ABDUL (2010) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TWO STAY TWO STRAY PADA PEMBELAJARAN MATERI POKOK BANGUN RUANG SISI LENGKUNG UNTUK MENGOPTIMALKAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA KELAS IX SEMESTER 1 SMP YATOFA BODAK LOMBOK TENGAH TAHUN PELAJARAN 2009/2010. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
SKRIPSI ABDUL MALIK (E1R 004 001).rtf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan pemahaman konsep siswa kelas IX SMP Yatofa Bodak Lombok Tengah tahun pelajaran 2009/2010 pada materi pokok bangun ruang sisi lengkung dengan menerapkan pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray. Jenis penelitian ini adalah PTK yang dilakukan dalam 3 siklus yang masing-masing terdiri dari 5 tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, evaluasi dan refleksi. Indikator keberhasilan penelitian ini adalah pemahaman konsep siswa dikatakan telah optimal jika rata-rata nilai siswa siklus sesudahnya mengalami peningkatan secara signifikan dari rata-rata kelas siklus sebelumnya dan nilai rata-rata minimal 65, ketuntasan belajar 85% dan daya serap siswa 65%. Pelaksanaan pembelajaran dengan menerapkan model kooperatif tipe two stay two stray dikatakan telah optimal jika skor indikator aktivitas guru minimal 80%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray dapat mencapai pemahaman konsep yang optimal pada pokok bahasan bangun ruang sisi lengkung di kelas IX SMP YATOFA Bodak Lombok Tengah tahun pelajaran 2009/2010. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh rata-rata hasil evaluasi belajar siswa siklus I, II, dan III adalah 61,42; 71,38 dan 78,33. Ketuntasan belajar siklus I, II, dan III adalah 33,33 %; 87,50 %; dan 100 %. Daya serap siklus I, II, dan III adalah 61,42%; 71,38%; dan 78,33. Skor aktivitas guru siklus I, II dan III adalah 78,57%, 92,86% dan 100%.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Pembelajaran Kooperatif, Two Stay Two Stray, Pemahaman konsep.
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Rini Trisnawati
Date Deposited: 13 Jul 2018 01:31
Last Modified: 13 Jul 2018 01:31
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/5478

Actions (login required)

View Item View Item