ANALISIS UNSUR INTRINSIK DAN NILAI BUDAYA DALAM CERITA RAKYAT CILINAYA

APRIANI, NUNUNG (2016) ANALISIS UNSUR INTRINSIK DAN NILAI BUDAYA DALAM CERITA RAKYAT CILINAYA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text (Bahasa Indonesia)
NUNUNG APRIANI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (724kB)

Abstract

Sastra lisan merupakan salah satu ciri khas suatu daerah yang banyak mengandung nilai budaya dan kearifan lokal. Salah satu sastra lisan yang merupakan kearifan lokal yang dimiliki oleh masyarakat Sasak yaitu cerita rakyat Cilinaya. Cerita rakayat tersebut harus dijaga kelestariannya sehingga masyarakat mengetahui apa saja cerita rakyat yang dimiliki oleh daerahnya sendiri. Penelitian ini membahas tentang unsur intrinsik dan nilai budaya yang terdapat dalam cerita rakyat Cilinya. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan unsur intrinsik dan nilai budaya yang terdapat dalam cerita rakyat Cilinaya. Dalam mengumpulkan data penelitian, peneliti menggunakan metode studi pustaka, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui dua pendekatan, yaitu pendekatan struktural dan pendekatan pragmatis. Pendekatan struktural dalam penelitian ini untuk mengkaji secara fiksi cerita rakyat Cilinaya dengan cara menemukan struktur yang membentuk cerita rakyat seperti: tema, alur/plot, latar/setting, tokoh/penokohan, amanat, dan sudut pandang pengarang dalam cerita. Pendekatan pragmatis dalam penelitian ini berupa nilai budaya dalam cerita rakyat Cilinaya. Berdasarkan analisis data dalam penelitian, dapat disimpulkan bahwa: 1)unsur intrinsik yang terdapat dalam cerita rakyat Cilinaya berupa: a)Tema; b)alur/plot, yang berupa macam-macam alur dan tahapan alur. Tahapan alur seperti: tahap situation, tahap generating circumstance, tahap rising action, tahap climax, dan tahap denoument; c)tokoh/penokohan yaitu tokoh beserta karakternya; d)latar/setting yang berupa: latar tempat, latar waktu, dan latar sosial; e)sudut pandang. b)nilai budaya yang terdapat dalam cerita rakyat Cilinaya berupa: 1)hakekat dari hidup manusia; 2)hakekat dari karya manusia; 3) hakekat dari kedudukan manusia dalam ruang waktu; 4)hakekat dari hubungan manusia dengan alam di sekitarnya; dan 5)hakekat dari hubungan manusia dengan sesamanya.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): unsur intrinsik, nilai, dan budaya
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Users 12 not found.
Date Deposited: 30 Aug 2017 04:57
Last Modified: 30 Aug 2017 04:57
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/577

Actions (login required)

View Item View Item