SIMULASI POLA TATA TANAM D.I EMBUNG PURI MANDANA, DESA MONTONG SAPAH, LOMBOK TENGAH

HARYANTI PUTRI, DESSY (2016) SIMULASI POLA TATA TANAM D.I EMBUNG PURI MANDANA, DESA MONTONG SAPAH, LOMBOK TENGAH. S1 thesis, Universitas Mataram.

Full text not available from this repository.

Abstract

Embung merupakan suatu sistem penyimpanan air, yang biasanya digunakan oleh penduduk di daerah yang memiliki sumber air yang sangat terbatas. Pembangunan Embung Puri Mandana ini sebagai salah satu tempat penyimpanan air diharapkan dapat digunakan secara efisien dalam memenuhi kebutuhan air irigasi di daerah Embung Puri Mandana. Studi ini bermaksud untuk menentukan pola tata tanam apa yang sesuai untuk didaerah tersebut dengan mengetahui besarnya kebutuhan air irigasi dengan luas lahan yang bisa diairi. . Dalam studi ini digunakan Metode Nreca untuk menghitung debit yang tersedia di daerah tersebut dengan mengkalibrasi data debit dari AWLR Kr.Makam. Dalam analisis ini, menggunakan 3 pola tata tanam yaitu, Padi-Kedelai-Kedelai, Padi-Jagung-Kacang tanah, dan Padi-Jagung-Kedelai. Dalam Simulasi pola tata tanam diperlukan analisis dan perhitungan yang tepat, guna mendapatkan pola tata tanam yang sesuai untuk daerah tersebut. . Dari hasil analisis kebutuhan air irigasi dengan 3 alternatif pola tanam yaitu Padi – Kedelai – Kedelai, Padi – Jagung – Kacang tanah, dan Padi – Jagung – Kedelai, maka penentuan awal tanamnya diawali pada bulan November II untuk dilakukan analisis simulasi pola tata tanam. Berdasarkan hasil simulasi dengan tiga pola tata tanam yang berbeda, pola tata tanam yang sesuai didaerah tersebut adalah pola tata tanam Padi-Kedelai-Kedelai yang memiliki kebutuhan air irigasi paling sedikit dibandingkan dengan pola tata tanam yang lainnya yaitu sebesar 13.408,05 m3 /ha dan dengan keandalan operasi sebesar 98,475% yang dapat dimanfaatkan secara maksimal dengan luas areal irigasi dari 123,4 Ha dan dengan ketersediaan air di Embung Puri Mandana sebesar 0,5 m3 /det/tahun, tampungan maksimum sebesar 480.006,35 m3 pada elevasi +213,00 m dan tampungan matinya sebesar 42.511,57 pada elevasi +208,00.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Ketersediaan Air, Kebutuhan Air Irigasi, Simulasi Pola Tanam
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 08 Sep 2018 02:34
Last Modified: 08 Sep 2018 02:34
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/7852

Actions (login required)

View Item View Item