RASIO TEPUNG BEKATUL DAN TEPUNG TALAS (Colocasia esculenta (L) Shoot) TERHADAP SIFAT FISIK, KIMIA DAN SENSORIS PRODUK ROTI TAWAR

ZULFIANI, FANI (2018) RASIO TEPUNG BEKATUL DAN TEPUNG TALAS (Colocasia esculenta (L) Shoot) TERHADAP SIFAT FISIK, KIMIA DAN SENSORIS PRODUK ROTI TAWAR. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img]
Preview
Text
Artikel ilmiah FANI ZULFIANI.pdf

Download (171kB) | Preview

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui rasio tepung bekatul dan tepung talas terhadap sifat fisik, kimia dan sensoris roti tawar. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental dengan rancangan percobaan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan satu faktor tunggal terdiri atas 6 perlakuan yaitu f0 (tepung terigu 100%), f1 (tepung terigu 50%: tepung bekatul 20%:tepung talas 30%), f2 ( tepung terigu 50%:tepung bekatul 25%: tepung talas 25%), f3 (tepung terigu 50%: tepung bekatul 30%:tepung talas 20%), f4 ( epung terigu 50%: tepung bekatul 35%: tepung talas 5%) dan f5 (tepung terigu 50%: tepung talas 40%: tepung talas10%) dengan tiga kali ulangan . Data hasil hasil pengamatan dianalisis dengan analisis keragaman (ANOVA) pada taraf 5% menggunakan Softwar Co-Stat dan diuji lanjut menggunakan uji lanjut Polynomial Orthogonal jika terdapat berbeda nyata pada uji nilai gizi sedangkan untuk parameter sensoris menggunakan uji Lanjut Beda Nyata Terkecil (BNT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa rasio tepung bekatul dan tepung talas memberikan pengaruh yang berbeda nyata terhadap parameter kimia (kadar air, kadar abu, kadar protein), parameter fisik (daya kembang) roti tawar. Perlakuan f0 (kontrol) 100% tepung terigu denga kadar air (25,4912%), kadar abu (2,3916%), kadar protein( 10,38%), daya kembang (4,61) yang disukai panelis.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Tepung bekatul, tepung talas, roti tawar
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Matematika dan ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: Wiwin Kartikawati
Date Deposited: 29 Sep 2018 03:15
Last Modified: 29 Sep 2018 03:15
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/8105

Actions (login required)

View Item View Item