PENGARUH MEDIA BERBASIS VIDEO INTERAKTIF TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS V SD NEGERI 1 DOPANG

YUSUF FADHIL, ALKARIM (2023) PENGARUH MEDIA BERBASIS VIDEO INTERAKTIF TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS V SD NEGERI 1 DOPANG. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
File SKRIPSI_YUSUF FADHIL ALKARIM E1E017152.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)
[img]
Preview
Text
BUKU JURNAL Yusuf Fadhil Alkarim.pdf

Download (930kB) | Preview

Abstract

Kemampuan membaca pemahaman menjadi bagian penting dalam proses belajar untuk dapat menerima dan mengaitkan konteks dalam pembelajaran yang dilakukan baik secara lisan ataupun tulisan, adapun penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media berbasis video interaktif terhadap kemampuan membaca pemahaman dalam pelaksanaan pembelajaran pada siswa. Merupakan penelitian kuantitatif dengan metode penelitian Quasi Eksperimentals Design, dengan jenis desain Nonequivalent Control Group Design. Sampel penelitian adalah seluruh siswa kelas V yang berjumlah 30 orang, dan sampel ditentukan melalui teknik probability sampling, dengan populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V, yang terdiri dari 2 kelas yaitu kelas Va 15 siswa dan kelas Vb 15 siswa. Pengumpulan data menggunakan observasi media video pembelajaran interaktif dan test berupa pre-test dan posttest, data yang terkumpul dianalisis menggunakan uji prasyarat analisis dengan aplikasi SPSS versi 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata tahap pretest kelas eksperimen adalah 51.27. Sedangkan nilai rata-rata pretest kelas kontrol 49.07. Kemudian Nilai rata-rata yang dihasilkan pada tahap posttest kelas eksperimen adalah 88.60. Sedangkan nilai rata-rata posttest kelas kontrol adalah 79.80. Sehingga disimpulkan bahwa ada pengaruh dari media berbasis video interaktif terhadap kemampuan membaca pemahaman pada siswa kelas V.

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Media Video Interaktif, Kemampuan Membaca Pemahaman, Siswa
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Depositing User: Meike Megawati
Date Deposited: 31 Aug 2023 07:41
Last Modified: 31 Aug 2023 07:41
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/42463

Actions (login required)

View Item View Item