KARAKTERISTIK DAN SIMULASI PENGERINGAN TEMBAKAU RAJANGAN DENGAN PENJEMURAN MATAHARI MENGGUNAKAN PARA-PARA

NURMANINGSIH, NURMANINGSIH (2013) KARAKTERISTIK DAN SIMULASI PENGERINGAN TEMBAKAU RAJANGAN DENGAN PENJEMURAN MATAHARI MENGGUNAKAN PARA-PARA. S1 thesis, Universitas Mataram.

[img] Text
artikel.docx

Download (157kB)

Abstract

Tembakau Rajangan (slicing type), merupakan tipe tembakau yang sangat unik dan sebagian besar terdapat di Indonesia. Tembakau dipasarkan dalam bentuk rajangan yang dikeringkan dengan bantuan sinar matahari Sun cured adalah proses pengeringan dengan menggunakan sinar matahari secara langsung (penjemuran). Proses penjemuran berlangsung selama 2-3 hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karekteristik pengeringan tembakau rajangan konstanta laju pengeringan (laju pengeringan kostan dan laju pengeringan menurun), menganalisis laju pengeringan tembakau rajangan secara keseluruhan hubungannya terhadap suhu, kelembaban relatif dan sistem pengeringan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental dilaksanakan dengan pengamatan lansung di lapangan dalam dua tahap yaitu: Pertama pengeringan lapis tipis dengan media oven pengering Tahap yang dilakukan dalam penelitian ini adalah persiapan alat yang dilanjutkan dengan pengambilan data yaitu peroses pengeringan tembakau rajangan dengan faktor tunggal yakni faktor suhu dengan perlakuan: T1=Suhu ruang pengering 350C, T2 = Suhu ruang pengering 400C, T3 = Suhu ruang pengering 450C, dan T4 = Suhu ruang pengering 500 C. Pada penelitian ini dihasilan nilai kostanta meningkat seiring dengan semakin meningkatnya suhu yang digunakan untuk mengeringkan tembakau rajangan maka waktu yang dibutuhkan untuk mengeringkan bahan semakin cepat karena penurunan kadar air akan semakin cepat dan laju pengeringan akan mengalami penurunan. Koefisien determinasi (R2) apabila harga determinasi mendekati satu maka ada kecocokan dengan dengan model pengeringan lapis tipis yanga digunakan pada saat pengambilan data, dan harga determinasi dari analisis data pada tabel.1 yakni dari 0,723 - 0,952 ini berarti ada kecocokan pada model pengering lapis tipis. Keduapenentuan karakteristik tembakau rajangan pada para-para menggunakan penjemuran di bawah sinar matahari, dan dilakukan proses penjemuran mulai pada pukul 06.00-18.00 Wita atau sampai matahari tenggelam karena waktu merajang yang paling baik adalah pada dini hari, dengan tujuan supaya daun yang telah dirajang memperoleh embun pagi. Penjemuran tembakau rajangan selama 2-3 hari menurut kebiasan para petani pada cuaca normal tida terjadi hujan dan dari hasil penelitian di lapangan langsung pada grafik di atas hanya membutuhkan waktu paling lama dibutuhkan 35 jam artinya 2 hari tembakau rajangan sudah kering. Kata Kunci:

Item Type: Thesis (S1)
Keywords (Kata Kunci): Simulasi, Karakteristik dan konstanta laju pengeringan.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Teknologi Pangan dan Agroindustri
Depositing User: M Jafar Jafar
Date Deposited: 27 Aug 2018 05:12
Last Modified: 27 Aug 2018 05:12
URI: http://eprints.unram.ac.id/id/eprint/7501

Actions (login required)

View Item View Item